Makin Bebas Ber-Internet Dengan Voucher Internet 20.37

Voucher Internet Indosat
Makin Bebas Ber-Internet Dengan Voucher Internet

Kini pengguna Mentari dan IM3 dapat ber-internet ria lebih leluasa dengan Voucher Internet Indosat, yaitu voucher khusus dari Indosat yang pulsanya hanya bisa digunakan untuk akses internet (akses data). Voucher Internet Indosat ini adalah voucher internet pertama yang pernah ada di indonesia.
Dengan Voucher Internet Indosat, surfing, browsing, downloading, uploading, e-mail, sampai chatting jadi lebih murah dan menyenangkan, cuma Rp 10/30 detik (termasuk PPn) dengan kecepatan sampai dengan 256 Kbps!
Saat ini Voucher Internet Indosat baru tersedia dalam bentuk elektronik dengan denominasi Rp 5.000 untuk masa aktif 5 hari. Voucher ini dapat digunakan untuk mengakses internet berbasis durasi selama 250 menit.

Pembelian Voucher Internet
Voucher internet sangat mudah didapat karena tersedia di seluruh outlet yang menyediakan layanan isi ulang elektronik kartu prabayar Indosat (i-SEV) di seluruh Indonesia, seperti:
• Lapak
• Warung
• Toko
• Ruko
• Sentra Ponsel
• Channel alternatif seperti PT POS, dll

Notifikasi Sukses Reload
Setelah melakukan pengisian, pengguna Mentari/IM3 akan memperoleh SMS notifikasi seperti contoh sebagai berikut:


Pengecekan Pulsa
• Pengguna IM3, dapat melakukan pengecekan pulsa Internet dengan menekan *388*1#
• Pengguna Mentari, dapat melakukan pengecekan pulsa Internet dengan menekan *555*1#







Setting
Untuk mengaktifkan layanan ini, pastikan setting Internet di HP Anda menggunakan setting berbasis durasi:
• Setting Manual
APN : indosatgprs
Username : indosat@durasi
Password : indosat@durasi

• Setting Otomatis (OTA Setting)
Ketik : durasimerk HPtipe HP, kirim SMS ke 3000 (gratis)
contoh: durasi SE K610i (untuk handphone Sony Ericsson K610i)

* Daftar handset yang support OTA setting

Mekanisme Pemakaian Pulsa Internet

Bagi pelanggan Mentari / IM3 yang mengakses internet berbasis durasi, pulsa yang akan terpotong terlebih dahulu adalah pulsa INTERNET. Setelah pulsa Internet habis, maka akses internet selanjutnya akan memotong pulsa REGULER (Pulsa reguler adalah pulsa yang berasal dari isi ulang yang menggunakan voucher reguler, sedangkan pulsa internet berasal dari isi ulang yang menggunakan voucher internet).
Pemakaian pulsa dihitung dalam ‘menit’ dengan satu unit pemakaian = 30 detik.

Contoh:
• Pulsa Internet = 250 menit. untuk akses internet selama 60 detik. Maka sisa Pulsa Internet= 249 menit.
• Kemudian akses internet lagi selama 45 detik. Maka sisa Pulsa Internet = 248 menit.
• Kemudian akses internet lagi selama 90 detik. Maka sisa Pulsa Internet = 246,5 menit.
Syarat dan Ketentuan:
• Berlaku untuk akses internet dengan setting berbasis durasi, sehingga akan memotong pulsa Internet.
• Bila pelanggan menggunakan setting Internet berbasis volume, akses internet akan memotong Pulsa Regular Rp 1/Kb meskipun melakukan isi ulang dengan Voucher Internet.
• Pulsa Reguler harus tersedia minimal Rp 500
• Koneksi internet akan terputus jika Pulsa Internet habis.
• Isi pulsa menggunakan voucher internet tidak bersifat akumulatif untuk masa aktif pulsa Internet, tetapi menambah masa aktif pulsa reguler.
• Sisa Pulsa Internet akan hangus jika pelanggan tidak melakukan reload Voucher Internet sebelum masa aktif Pulsa Internet berakhir.
• Pulsa Internet akan hangus saat pelanggan melakukan perpindahan paket.
• Voucher ini belum bisa digunakan untuk kartu Matrix Auto.
Voucher Internet Indosat juga bisa dinikmati via PC/Laptop
Syaratnya:
Setting di HP/modem dan aplikasi di PC/Laptop (PC Suite, dsb) menggunakan profil berbasis durasi:
• APN : indosatgprs
• username : indosat@durasi
• password : indosat@durasi
Info lebih lengkap silakan menghubungi nomor 100 (Indosat Contact Center)

Baca Selengkapnya......
Mentari : Gratis ribuan kali nelpon... 19.09

Pakai Mentari sekarang juga! Mau nelpon lokal atau jarak jauh jadi semakin mudah, nyaman dan murah. Mentari merupakan kartu prabayar GSM/selular di Indonesia yang dikeluarkan oleh Indosat dan dapat digunakan di seluruh wilayah Indonesia. Mentari bahkan juga dapat dipergunakan saat internasional roaming di banyak negara. Berbagai fasilitas disediakan untuk kemudahan dan kenyamanan berkomunikasi dengan tarif murah. Kartu Mentari mengandung nilai Kepercayaan, Kekeluargaan dan Ekonomis, serta memiliki fitur dan layanan yang lengkap.


Gratis Ribuan Kali Nelpon, Lebih Hemat Pake Mentari

Pada awal tahun 2009 ini , Mentari memperkuat program Mentari GRATIS Ribuan Kali Nelpon Seharian dengan bonus detik yang lebih lama, sehingga lebih hemat. Dengan Program ini yang diluncurkan mulai 16 Januari 2009, pelanggan dapat nelpon sepuasnya baik lokal maupun SLJJ ke sesama Indosat (Matrix, Mentari, IM3 & StarOne) sepanjang hari selama 7200 detik ( 2 jam ).

Berikut mekanisme yang berlaku :

Wilayah

Waktu

Cara

Jabotabek, Jawa & Sumatera Bagian Selatan (Sumatera Selatan, Bengkulu, Bangka Belitung, Lampung, Jambi)

00:00-17.00

Nelpon minimal Rp 1500 (akumulasi) ke sesama Indosat.

Luar Jawa (kecuali Sumatera Bagian Selatan)

00:00-24.00

  • Gratis nelpon 7200 detik hanya bisa digunakan di wilayah asalnya masing - masing pada hari yang sama sesuai periode waktu pada tabel di atas.
  • GRATIS nelpon dapat dinikmati pada panggilan berikutnya setelah pemakaian pulsa nelpon ke sesama Indosat mencapai akumulasi minimal Rp 1500.

    Contoh: Dari Mentari Panggilan ke-1 = Rp 1.000, dan Panggilan ke-2 = Rp 550. Maka GRATIS nelpon baru bisa digunakan setelah panggilan ke-2 selesai (Total biaya nelpon dari Mentari ke sesama Indosat = Rp 1.550).
  • Program atas juga bisa dinikmati baik oleh pelanggan Mentari Paket IM3, maupun Pelanggan IM3, dengan cara pindah paket terlebih dulu.
    Caranya: ketik regmentari kirim ke 2020.

    Pindah paket pertama setelah aktivasi Kartu Perdana tidak dikenakan biaya, setelah itu dikenakan charge Rp. 3.000 (termasuk Ppn) setiap kali Anda melakukan pindah paket.
  • Khusus pelanggan baru yang membeli Kartu Perdana Mentari Sakti dengan bonus pulsa ke sesama Indosat Rp. 3.000, Program Mentari GRATIS ribuan kali nelpon seharian hanya dapat dinikmati jika Anda melakukan minimal 1x isi ulang denominasi voucher berapapun (kecuali voucher sms).

* Program ini berlaku mulai 16 Januari – 31 Maret 2009


Selain itu Mentari juga menawarkan paket - paket sebagai berikut:

A. Paket Bonus/Dasar, dengan penawaran – penawaran menarik sebagai :

  • Mentari Hebat, yaitu nelpon Hemat ke 4 nomor kerabat dan sahabat Rp. 50/30 detik 24 jam sepanjang minggu.
  • Free Talk 5 ribu bonus 10ribu, yaitu nelpon & sms Rp. 5000 dapat bonus nelpon ke sesama Indosat ( Mentari, IM3, Matrix dan StarOne ) Rp.10000
  • Free Talk 5 Jam, yaitu GRATIS NELPON 5 jam, mulai pukul 00.00 – 05.00 ke sesama Indosat ( Mentari, IM3, Matrix dan StarOne ) selama 5 hari kedepan dengan minimal isi ulang Rp.25000.

Tarif yang berlaku pada Paket Dasar/Bonus

Services

Tariff (Rupiah)

Time unit

Baru

Sesama Indosat

Lokal

700

30 detik

SLJJ

700

30 detik

Antar Operator Mobile

Lokal

700

30 detik

SLJJ

875

30 detik

Antar Operator ke PSTN

Lokal

400

30 detik

SLJJ

875

30 detik

SMS

Sesama Indosat

99


Antar Operator

149


International

500


B. Paket Sakti/Detik
Pelanggan dapat menikmati TARIF MURAH Rp. 5/detik & SMS Rp 99 ke semua operator plus Program Gratis Nelpon Sepuasnya. Paket Sakti merupakan paket yang tersedia pada starter pack saat ini.



Tarif yang berlaku pada Paket Sakti :

Destination

Time Band

23.00 - 04.59

05.00 - 16.49

17.00 - 22.59

Panggilan

Lokal (semua operator)

Rp 5 /detik

Rp 10 /detik

Rp 20/detik

SLJJ (semua operator)

Rp 5 /detik

Rp 20 /detik

SMS

Semua Operator

99

International

500




C. Paket IM3

Pelanggan yang melakukan registrasi ke paket ini dapat menikmati semua tarif dan program yang berlaku di IM3.

Bagaimana cara untuk menikmati atau berpindah paket ?

  • Untuk dapat menikmati program – progam ini, berikut cara pindah paket dan cek status anda saat ini melalui SMS

No

Keterangan

via SMS kirim ke 2020

Tarif

1

Migrasi/pindah paket

Rp 3.000


a. Paket Sakti/Detik

regsakti, atau regdetik


b. Paket Dasar/Bonus

regdasar, atau regbonus


c. Paket IM3

regim3

2

Cek Status

stat



Syarat dan Kondisi

  • Pelanggan akan selalu berada di paket yang sudah dipilihannya sampai dengan pindah ke paket yang lain.
  • Pindah paket hanya bisa dilakukan 1 kali dalam sehari (00.00 – 24.00).
  • Pindah paket pertama setelah aktivasi GRATIS, setelah itu tarif pindah paket dikenakan setiap kali pelanggan melakukan pindah paket/cek status (Rp. 3000, termasuk Ppn)
  • Jika registrasi sukses maka pelanggan akan menerima Notifikasi SMS yang berisi informasi keberhasilan proses registrasi.
  • Semua pelanggan Mentari dapat pindah dari/ke semua paket (Bonus/Dasar, Sakti/Detik dan IM3).
  • Jika pelanggan berpindah dari suatu paket ke paket lainnya, maka semua bonus yang ada di paket asal akan hangus.
*) Paket – paket program Mentari ini di perpanjang sampai 31 Maret 2009

Baca Selengkapnya......
Blackberry oh Blackberry... 18.54


Blackberry pertama kali diperkenalkan pada tahun 1997 oleh perusahaan Kanada, Research In Motion (RIM). Kemampuannya menyampaikan informasi melalui jaringan data nirkabel dari layanan perusahaan telepon genggam mengejutkan dunia.
Blackberry pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada pertengahan Desember 2004 oleh operator Indosat dan perusahaan Starhub. Perusahaan Starhub merupakan pengejewantahan dari RIM yang merupakan rekan utama Blackberry. Di Indonesia, Starhub menjadi bagian dari layanan dalam segala hal teknis mengenai instalasi Blackberry melalui operator Indosat. Indosat menyediakan layanan Blackberry Internet Service dan Blackberry Enterprise Server
Pasar Blackberry kemudian diramaikan oleh dua operator besar lainnya di tanah air yakni Excelkom dan Telkomsel. Excelkom menyediakan dua pilihan layanan yaitu Blackberry Internet Service dan Blackberry Enterprise Server+ (BES+).
BES+ adalah layanan gabungan dari BES dan BIS, ditujukan bagi pelanggan korporasi sehingga pelanggan dapat menerima dan mengirim email kantor yang berbasis Microsoft Exchange, Novel Wise, Lotus Domino dan 10 akun e-mail berbasis POP3/IMAP melalui telepon genggam. Sementara, operator Telkomsel hanya menyediakan Blackberry sebagai bagian dari layanan korporasi dengan Blackberry Enterprise Server.
Pada awalnya, layanan Blackberry hanya bisa diakses melalui smartphone Blackberry saja. Tetapi seiring dengan berjalannya waktu, ketiga operator ini telah menyediakan fasilitas Blackberry Connect yang memungkinkan Blackberry Internet Solution diakses melalui smartphone jenis lain seperti Nokia (N-9500, N-9300, N-9300i, E61), Sony Ericsson P910i, M600i, Palm Treo, Dopod, dan lainnya.
Sejauh ini, fasilitas Blackberry memang baru dimanfaatkan oleh para pengguna pribadi dan korporasi, belum merambah hingga bidang pemerintahan dan intelijen seperti di negara-negara lain.

Produk unggulan Blackberry
Produk yang menjadi andalan utama dan membuat Blackberry digemari di pasar adalah surat-e gegas (push e-mail). Produk ini mendapat sebutan surat-e gegas karena seluruh surat-e baru, daftar kontak, dan informasi jadwal (calendar) “didorong” masuk ke dalam Blackberry secara otomatis.
Seperti yang telah disebutkan di atas mengenai keunggulan dari Blackberry, yaitu push e-mail. Dengan push e-mail semua e-mail masuk dapat diteruskan langsung ke ponsel. E-mail juga sudah mengalami proses kompresi dan scan di server Blackberry sehingga aman dari virus. Lampiran file berupa dokumen Microsoft office dan PDF dapat dibuka dengan mudah. sebuah e-mail berukuran 1 MB, jika diterima melalui push e-mail dapat menjadi 10 kb dengan isi yang tetap. (RBA4762)
Pengguna tidak perlu mengakses internet terlebih dulu dan membuka satu persatu surat-e yang masuk, atau pemeriksaan surat-e baru. Hal ini dimungkinkan karena pengguna akan terhubung secara terus-menerus dengan dunia maya melalui jaringan telepon seluler yang tersedia. Alat penyimpanan juga memungkinkan para pengguna untuk mengakses data yang sampai ketika berada di luar layanan jangkauan nirkabel. Begitu pengguna terhubung lagi, Blackberry Enterprise Server akan menyampaikan data terbaru yang masuk.
Kelebihan lainya adalah kemampuan Blackberry yang dapat menampung e-mail hingga puluhan ribu tanpa ada resiko hang, asalkan masih ada memory tersisa.
Blackberry juga bisa digunakan untuk chatting. Mirip dengan Yahoo Messenger, namun dilakukan melalui jaringan Blackberry dengan memasukan nomor identitas.
Semua layanan Blackberry ini dikenal sangat aman baik e-mail, chatting, maupun browsing. untuk browsing internet data-data dari website sudah dikompresi sehingga lebih cepat dibuka.
Fasilitas lain yang menjadi andalan Blackberry adalah pesan instan. Yahoo Messenger, Google Talk dan Skype kini telah menjadi rekanan dengan Blackberry. Teknologi terkini memang memungkinkan kita untuk “mengobrol” (chatting) di internet melalui telepon genggam dan Personal Digital Assistant (PDA). Tetapi yang berbeda pada Blackberry adalah proses instalasi lengkap yang bisa dilakukan nya melalui jaringan nirkabel.
Keunggulan lain juga hadir melalui teknologi kompresi yang menyebabkan biaya akses menjadi murah dan pemberitahuan jawaban pesan melalui tanda getar pada Blackberry.
Penggunaan Blackberry semakin meluas dengan hadirnya fasilitas koneksi Blackberry (Blackberry Connect). Dengan Blackberry Connect, pengguna tidak lagi harus menggunakan perangkat genggam Blackberry untuk memanfaatkan Blackberry Internet Solution. Pengguna hanya perlu menginstalasi Blackberry Connect pada smartphone merek apapun yang dimiliki, kita bisa memanfaatkan Blackberry Internet Solution.

Sistem Operasi
RIM menyediakan sistem operasi multi-tugas (multi-tasking operating system - OS) bagi Blackberry yang memungkinkan penggunaan secara intens dari sebuah alat . OS menyediakan dukungan bagi MIDP 1.0 dan WAP 1.2. Versi sebelumnya memungkinkan sinkronisasi nirkabel melalui e-mail dan kalendar Microsoft Exchange Server, dan juga e-mail Lotus Domino. Sementara OS 4 yang terbaru merupakan pelengkap dari MIDP 2.0, dan memungkinkan aktivasi nirkabel lengkap dan sinkronisasi dengan e-mail, kalendar, daftar tugas, catatan dan buku telepon, serta tambahan dukungan bagi Novell GroupWise and Lotus Notes.

Perangkat Lunak
Blackberry menyediakan berbagai perangkat lunak yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan operasi.

Blackberry Enterprise Server (BES)
Perangkat genggam Blackberry terintegrasi pada sistem e-mail yang terorganisasi melalui paket perangkat lunak yang disebut Blackberry Enterprise System (BES). BES dapat digunakan oleh jaringan e-mail yang berbasis Microsoft Exchange, Lotus Domino, dan Novell Group Wise. Khusus pada pengguna individu, mereka dapat menggunakan layanan e-mail nirkabel yang disediakan oleh provider tanpa harus menginstalasi BES. Para pengguna individu dapat menggunakan Blackberry Internet Solution tanpa harus menginstalasi BES di smartphone mereka. BES memang ditujukan bagi pelanggan korporasi dengan cakupan usaha yang besar. Perangkat lunak ini mengintegrasikan seluruh smartphone Blackberry pada suatu organisasi dengan sistem perusahaan yang telah ada. Keuntungan yang diperoleh adalah memperluas komunikasi nirkabel dan data perusahaan kepada pengguna aktif dengan cara yang aman.

BlackBerry Professional Software (BPS)
BPS merupakan komunikasi nirkabel dan kolaborasi solusi bagi usaha kecil dan menengah. Ia menghadirkan berbagai fitur yang dibutuhkan karyawan, dalam sebuah paket yang mudah dipasang dan harga yang lebih murah.

BlackBerry Internet Service (BIS)
Perangkat lunak yang diperuntukkan bagi pengguna pribadi ini memungkinkan Anda untuk mengintegrasikan smartphone dengan 10 akun e-mail yang berbasis Post Office Protocol (POP3) dan Internet Message Access Protocol (IMAP), menerima dan mengirim pesan instan, serta berselancar di Internet. Dengan BIS, kita juga dapat membuka tambahan data (attachment) dalam bentuk excel, word, powerpoint, pdf, zip, jpg, gif dengan tingkat kompresi data yang tinggi.

BlackBerry Mobile Data System (BlackBerry MDS)
sebuah aplikasi optimisasi pengembangan kerangka kerja untuk BlackBerry Enterprise Solution, menyediakan Anda sebuah alat pengembangan untuk membangun, menyebarluaskan, serta mengatur interaksi antara BlackBerry smartphones dan aplikasi perusahaan.

Jaringan Seluler
Smartphone Blackberry dapat beroperasi pada berbagai jaringan seluler berikut, yaitu

CDMA2000 1X Ev-DO
Jaringan CDMA2000 1X memungkinkan kita untuk memelihara koneksi jaringan nirkabel untuk layanan data. Jaringan ini menyokong layanan untuk data berkecepatan-tinggi, dirancang untuk komunikasi data di area luas serta menawarkan layanan suara berkualitas tinggi. Dukungan oleh Ev-DO (Evolution Data Optimized atau Evolusi Optimalisasi Data)

GSM/GPRS/EDGE/UMTS
Jaringan GSM/GPRS/EDGE/UMTS memungkinkan kita untuk memelihara koneksi virtual dengan jaringan nirkabel untuk layanan data. GPRS (General Packet Radio Service), EDGE (Enhanced Data rates for Global Evolution) dan UMTS (Universal Mobile Telecommunications System) adalah sebuah jaringan paket yang bisa dipakai bergantian, dirancang untuk komunikasi data pada area luas. sementara GSM (Global System for Mobile Communications) memberikan layanan suara berkualitas tinggi. UMTS, atau biasa dikenal sebagai 3GSM, memberikan sinkronisasi suara dan fungsionalitas data, memberikan dukungan bagi perpindahan data dengan kecepatan tinggi.

Mike
Jaringan Mike mengggunakan teknologi Digital Enhanced Network (iDEN) yang telah terintegrasi. Teknologi yang serba digital ini dirancang untuk menyediakan suara berkualitas tinggi serta transmisi yang berskala nasional

Mobitex dan Nextel
Jaringan Mobitex dan Nextel adalah jaringan yang dirancang untuk komunikasi data nirkabel pada area yang luas. Ia menyediakan cakupan yang luas dan penetrasi ke dalam gedung, pencarian data dengan mulus, pengiriman dan peneriman pesan dengan sangat cepat, serta layanan pesan tingkat lanjut yang dapat diandalkan.

Wireless Local Area
Wireless Local Area Networks (WLANs) beroperasi pada frekuensi yang tidak memiliki izin dan biasanya digunakan untuk mengalihkan kemacetan jaringan perusahaan di udara. Hal ini diperlukan untuk meminimalisir kebutuhan akan jaringan LAN yang tradisional. WLAN dirancang dengan tujuan agar departemen IT bisa mengatur jaringan nirkabel mereka sendiri, memungkinkan mobilitas internal bagi fasilitas yang diperuntukkan bagi karyawan perusahaan. Dengan adanya Voice over IP (VoIP), WLANs kini bisa digunakan untuk menghantarkan data maupun suara.

Wi-Fi
Smartphone yang menggunakan jaringan Wi-Fi hanya memungkinkan pengguna untuk mengakses internet di tempat-tempat yang berada dalam jangkauan jaringan Wi-Fi. Daerah yang berada dalam cakupan Wi-Fi biasanya disebut dengan istilah Hotspots. Hotspot bisa berupa daerah komersial seperti kafe dan restoran, fasilitas umum seperti rumah sakit dan sekolah, maupun daerah pribadi seperti rumah. Hadirnya sebuah jaringan baru seperti UMA (Unlicensed Mobile Access), atau dapat pula disebut GAN (Generic Access Network), menyediakan layanan perpindahan data(GSM®/GPRS/EDGE) melalui jaringan tanpa izin seperti Wi-Fi. Hal ini memungkinkan smartphone dengan jaringan Wi-Fi melakukan panggilan telepon ke jaringan GSM melalui jaringan Wi-fi




Model
Model Awal : 850, 857, 950, 957 Model Monokrom berbasis Java : seri 5000 dan seri 6000 Model Warna : seri 7200, seri 7500 dan seri 7700 Model dengan kemudahan mengetik : seri 7100 Model Blackberry Modern : seri Huron (8800), termasuk BlackBerry Pearl (8100) dan BlackBerry Curve (8300) Model Terkini (2008- ..) : Seri Bold (9000), Pearl Flip (8220), Storm, Javeline
Umumnya Blackberry dijual sepaket dengan nomor operator GSM seperti XL, Indosat, dan Telkomsel. Dengan demikian unit Blackberry dikunci dengan tiga operator. Namun ada juga unit Blackberry sebagai unit yang terpisah, alias sudah di-unlock sehingga bisa dipakai oleh seluruh operator. Blackberry seperti ini berasal dari luar negeri. (RBA4762)
Saat ini ada banyak tipe Blackberry yang ada di Indonesia. Tipe lama seperti 7290, 7730, dan tipe baru misalnya 81xx series, 83xx series, 88xx series, dan 87xx series. Yang terbaru adalah Blackberry 9000 alias Blackberry Bold.
Blackberry 83xx series (curve) yang ada di pasaran, misalnya Blackberry 8300, 8310, dan 8320. Blackberry 8300 hanya mempunyai kamera saja tanpa fitur tambahan lain. Blackberry 8310 memiliki kamera dan GPS. Sedangkan Blackberry 8320, yang merupakan tipe terlaris dari 83xx series, memiliki kamera dan WiFi.
Series selanjutnya adalah Blackberry 88xx series atau Huron. Dengan varian Blackberry 8800 dengan fitur GPS, dan 8820 dengan GPS dan WiFi.
Blackberry 81xx series atau Pearl memiliki varian 8100, 8110, dan 8120.
Model-model baru Blackberry adalah 87xx series. Terdiri dari Blackberry 8700 dan 8707. Tipe ini adalah Blackberry 3G yang pertama.

[sunting] Crackberry
Crackberry berasal dari kata crack yang berarti kokain dan kata Blackbery. Kemudahan yang dihadirkan dalam mengakses e-mail dan pesan instan membuat para pengguna seringkali tak bisa lepas dari Blackberry. Efek yang dihasilkan membuat para pengguna tampak seperti orang yang kecanduan dengan Blackberry. Crackberry pun menimbulkan kekhawatiran akan perubahan ritme kerja menjadi tidak sehat.dan hilangnya keseimbangan hidup. Hal ini kemudian membuat beberapa pemerintahan negara membatasi bahkan melarang penggunaan Blackberry. Di Kantor Imigrasi dan Kewarganegaraan Kanada, pejabat memerintahkan karyawan untuk mematikan alat dari jam 7 malam hingga 7 pagi,hari libur dan akhir pekan. Hal ini untuk menjaga kesimbangan hidup karyawan. Pemerintah kemudian mengeluarkan panduan khusus dalam menangani kondisi darurat sehubungan pembatasan Blackberry. Sementara di Perancis, muncul larangan bagi para menteri untuk menggunakan Blackberry dengan alasan intelijen. Hal ini dapat dimengerti, mengingat di Inggris pemanfaatan Blackberry telah meluas hingga ke pelacakan nomor-nomor kendaraan serta foto-foto pelaku kriminal.
Diperoleh dari "http://id.wikipedia.org/wiki/BlackBerry"

Baca Selengkapnya......
Tomohon Kota Bunga 18.49

Iklim, struktur tanah Kota Tomohon sangat sesuai untuk pengembangan berbagai potensi pertanian. Kota Tomohon dikenal sebagai salah satu penghasil sayuran (hortikultura) dengan wilayah pemasaran Indonesia bagian Timur. Salah satu potensi pertanian yang dikembangkan oleh penduduk Kota Tomohon sejak dahulu adalah budidaya tanaman hias (floriculture). Pengembangan tanaman hias di Kota Tomohon selain karena beberapa faktor teknis di atas, juga karena faktor budaya masyarakat yang sejak dahulu terkenal sebagai petani tanaman hias.

Berdasarkan hasil penelitian dari BALITBANG Pengembangan Tanaman Hias Direktorat Tanaman Hias Departemen Pertanian RI menjelaskan bahwa Kota Tomohon terletak pada garis Wallace yang menyebabkan beberapa jenis tanaman hias yang spesifik di Indonesia tumbuh di Kota Tomohon.

Budidaya tanaman hias dalam hubungannya dengan perekonomian memiliki backward linkage serta forward linkage dengan kegiatan lainnya. Selain itu kegiatan di bidang pertanian khususnya budidaya tanaman hias memiliki keunggulan berbanding (comparative advantage) dengan kegiatan lainnya. Budidaya tanaman hias adalah suatu kegiatan yang memiliki keterkaitan lintas sektor yang mampu membangkitkan multiplier effect yang sangat signifikan bagi tumbuhnya mata rantai usaha, terutama UKM (Usaha Kecil Menengah) sehingga membantu penciptaan lapangan kerja dan peningkatan pendapatan masyarakat.
Multiplier Effect Pengembangan Bunga
Dari gambar ini, komoditas tanaman hias memiliki arti strategis bagi Kota Tomohon karena tanaman hias diharapkan sebagai suatu prime mover dalam dunia pariwisata dan sekaligus menjadi leverage (pengungkit) bagi peningkatan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat Kota Tomohon.
Letak Kota Tomohon yang strategis yang merupakan pelintasan kabupaten/kota menuju ke ibukota Propinsi Sulawesi Utara, karena terletak pada daerah dataran tinggi (400-1200 dpl) sehingga merupakan daerah tujuan wisata (DTW) yang baik untuk minat ecotourism dan agrotourism karena kondisi alam yang menjanjikan. Untuk itulah maka kota ini sangat tepat untuk dijadikan pilihan bagi masyarakat untuk menjadikan tempat ini secondary house.

Baca Selengkapnya......
Sejarah Kota Tomohon 18.42



.... tanah liar telah dibangun menjadi ladang, perkampungan yang kotor menjadi negeri yang bersih. Jalan, hutan yang sempit dan kasar menjadi mudah dilalui ...
ada keadaan damai dan tenang .....
dan kerajaan kegelapan diganti oleh kerajaan terang yang diberkati.
Itulah kesan pertama yang anda peroleh pada saat memasuki Negeri Tomohon
Dan bila anda melihat gerakan lalu lalang pedati, orang dan penunggang kuda yang gemuruh dan tidak sabar, tentu mudah anda bayangkan bahwa anda dipindahkan ke suatu negeri yang besar dan makmur di suatu jalan perdagangan yang ramai."
Dikutip dalam buku"Minahasa, Negeri, Rakyat dan Budayanya".
Tomohon sejak dahulu telah dituliskan dalam beberapa catatan sejarah. Salah satunya terdapat dalam karya etnografis Pendeta N. Graafland yang ketika pada tanggal 14 Januari 1864 di atas kapal Queen Elisabeth, ia menuliskan tentang suatu negeri yang bernama Tomohon yang dikunjunginya pada sekitar tahun 1850.
Perkembangan peradaban dan dinamika penyelenggaraan pembangunan dan kemasyarakatan dari tahun ke tahun menjadikan Tomohon sebagai salah satu ibukota kecamatan di Kabupaten Minahasa.
Dekade awal tahun 2000-an masyarakat di beberapa bagian wilayah kabupaten Minahasa melahirkan inspirasi dan aspirasi kecenderungan lingkungan strategis baik internal maupun eksternal untuk melakukan pemekaran daerah. Berhembusnya angin reformasi dan diimplementasikannya kebijakan otonomi daerah, semakin mempercepat proses akomodasi aspirasi masyarakat untuk pemekaran daerah dimaksud. Melalui proses yang panjang secara yuridis dan pertimbangan yang matang dalam rangka akselerasi pembangunan bangsa bagi kesejahteraan masyarakat secara luas, maka Pemerintah Kabupaten Minahasa beserta Dewan Perwakilan Daerah Kabupaten Minahasa merekomendasikan aspirasi masyarakat untuk pembentukan Kabupaten Minahasa Selatan, Kota Tomohon, dan Kabupaten Minahasa Utara; yang didukung oleh Pemerintah Propinsi Sulawesi Utara. Pembentukan Kabupaten Minahasa Selatan dan Kota Tomohon ditetapkan Pemerintah Pusat dengan dikeluarkannya Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2003, dan pembentukan Kabupaten Minahasa Utara melalui Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2003.
Terbentuknya lembaga legislatif Kota Tomohon hasil Pemilihan Umum Tahun 2004, menghasilkan Peraturan Daerah Kota Tomohon Nomor 22 Tahun 2005 tentang Lambang Daerah dan Peraturan Daerah Kota Tomohon Nomor 29 Tahun 2005 tentang Hari Jadi Kota Tomohon.
Kota Tomohon diresmikan oleh Menteri Dalam Negeri Harry Sabarno atas nama Presiden Republik Indonesia pada tanggal 4 Agustus 2003.
Pelantikan Walikota dan Wakil Walikota hasil Pemilihan Kepala Daerah langsung, Jefferson S. M. Rumajar, SE dan Linneke S. Watoelangkow pada tanggal 4 Agustus 2005 oleh Pejabat Gubernur Sulut Ir. Lucky Korah, M.Si berdasarkan SK Menteri Dalam Negeri No. 131.51-494 Tahun 2005, tanggal 13 Juli 2005 (Walikota) dan No. 131.51-495 tanggal 13 Juli 2005 (Wakil Walikota).
Penjabat Walikota Tomohon berturut-turut adalah:
Drs. Boy S. Tangkawarouw, MSc (Pejabat Walikota), 4 Agustus 2003 sampai dengan 8 Maret 2005.
Jefry Korengkeng, SH (Pelaksana Tugas Penjabat Walikota), 8 Maret 2005 sampai dengan 17 Mei 2005.
Nico Pelealu, SH, MSi (Pejabat Walikota), 17 Mei 2005 sampai dengan 4 Agustus 2005.
Jefferson S.M. Rumajar, SE (Walikota definitif) dan Linneke S. Watoelangkow (Wakil Walikota definitif), 4 Agustus 2005 - 2010.

Baca Selengkapnya......
Tomohon Flower Festival 2008 21.24

Kegiatan Pawai Kendaraan Hias bertaraf nasional ini merupakan acara puncak dari keseluruhan rangkaian kegiatan Tomohon Flower Festival 2008, yang akan diikuti oleh perwakilan dari seluruh Ibukota Provinsi se-Indonesia, Pemerintah Kabupaten/Kota se-Provinsi Sulawesi Utara, serta Instansi Pemerintah dan Perusahaan Swasta di lingkup wilayah kota Tomohon. Peserta Kendaraan Hias akan dinilai oleh tim pakar bertaraf nasional. Penyelenggaraan Pawai Kendaraan Hias dimaksudkan untuk mendorong kecintaan masyarakat terhadap tanaman hias sekaligus meningkatkan permintaan akan produk florikultura yang pada gilirannya merangsang kegiatan produksi dan membangkitkan perekonomian daerah.



Baca Selengkapnya......
IM3 Groov3 21.11


Senang telpon-telponan? Senang SMS-an? Atau senang internetan? Pasti jadi lebih senang pakai paket Starter Pack IM3 Groove baru! Bonusnya sepanjang tahun, juga dapat tarif promo Rp 0,1 buat telpon sama SMS*!

Begitu aktif langsung dapat*:

* Pulsa Preloaded senilai Rp 5.000, Gratis 100 Menit Akses Internet senilai Rp 11.000
* Gratis 10 Menit Nelpon per bulan buat setahun senilai Rp 108.000,
* Gratis 10 SMS per bulan selama setahun senilai Rp 15.000
* Gratis 10 Menit Akses Internet per bulan selama setahun senilai Rp 13.200
* Total Gratis Nelpon, SMS & Internet: Rp 152.200
* Nikmati juga 400 SMS seharian. Ketik SMS kirim ke 303, cuma Rp 1.500/hari!
* Bisa internetan sampai puas banget dengan Voucher Internet

Langsung aktif, tanpa perlu registrasi. Yang perlu dilakukan cuma pakai IM3-mu! Jadi, buruan aktifin IM3 barumu!

*Syarat & Kondisi:

* Berlaku tarif normal pada pulsa preloaded Rp 5.000 sebagai berikut: - Tarif telepon ke sesama Indosat = Rp 15/detik - Tarif telepon ke operator lain = Rp 25/detik - Tarif SMS ke semua operator = Rp 125/SMS Pengecekan pulsa bisa dilakukan dengan klik *388#
* Tarif promo telepon dan SMS Rp 0,1 berlaku setelah isi ulang pertama
* Gratis 100 menit akses Internet setelah aktivasi yang bisa digunakan selama 15 hari setelah aktif. Gratis akses Internet baru bisa digunakan setelah isi ulang. Pengecekan pulsa Internet bisa dilakukan dengan klik *388*1#
* Setiap akumulasi isi ulang minimum Rp 20.00
0 (tidak berlaku kelipatan), pelanggan akan mendapatkan bonus yang berlaku selama 1 tahun atau maksimal 12 kali isi ulang (mana yang lebih dulu tercapai) dengan perincian sebagai berikut: - Gratis telepon ke sesama Indosat = 10 menit berupa pulsa senilai Rp 9.000 (bisa dilihat di *388*2#) - Gratis SMS ke sesama Indosat = 10 SMS berupa pulsa senilai Rp 1.250 (bisa dilihat di *388*2#) - Gratis akses Internet = 10 menit (bisa dilihat di *388*1#).
* Jika pelanggan melakukan isi ulang voucher Rp 50.000, maka akan mendapatkan Gratis 10 Menit Nelpon, 10 SMS dan 10 Menit Internet, bukan 2 kalinya

* Bonus isi ulang hanya akan diberikan apabila pelanggan melakukan isi ulang di paket IM3

Untuk setiap kartu perdana IM3 Groov3 yang diaktivasi dari periode 1 Maret-31 Mei 2009 pelanggan akan langsung mendapatkan layanan I-Ring bulanan secara GRATIS selama 30 hari. SMS notifikasi setelah pelanggan mengaktifkan kartu perdana IM3 Groov3 dan kemudian mendapatkan layanan I-Ring GRATIS:


"Selamat anda mendapatkan layanan I-Ring bulanan GRATIS selama 30 hari dengan judul lagu A, penyanyi A. Untuk mengaktifkannya ketik YA kirim ke 808”

SMS notifikasi kedua untuk informasi pengganti lagu I-Ring sebanyak maksimal 1 kali secara GRATIS :

“ Anda dapat kesempatan 1x ganti lagu, dengan list lagu : . Untuk pilih lagu ketik SET LAGU ke 808"

List lagu yang dapat dipilih pada program ini:

Pada bulan berikutnya pelanggan akan dikenakan biaya perpanjangan berlangganan I-Ring bulanan secara normal sebesar Rp 5.500 (belum termasuk PPN).

Baca Selengkapnya......